Langsung ke konten utama

Mengenal Dunia Jurnalistik


Awal perkenalan saya dengan dunia jurnalistik kira-kira sekitar tahun 2016. Di tahun itu saya baru benar-benar serius menggeluti dunia jurnalistik dengan mengirimkan beberapa tulisan saya ke media cetak. Jauh sebelumnya saya mengenal jurnalistik lewat pelatihan-pelatihan jurnalistik saat sekolah dan kuliah dulu.
Mengapa saya suka dengan jurnalistik? Jawabnya sederhana. Bapak saya langganan koran salah satu media cetak terbesar di Indonesia. Setiap pagi rutinitas saya ketika disuapi ibu waktu sarapan pagi adalah membaca koran. Sebuah rutinitas yang ternyata “sengaja” diciptakan oleh bapak. Bapak mendidik agar saya suka membaca,karena menurut beliau membaca adalah kunci meraih pengetahuan.
Sebuah aktifitas behaviorisme yang diciptakan bapak soal membaca. Meski yang saya baca soal olahraga terutama sepak bola karena faktor hobi dan foto pemainnya. Lama-lama saya jadi ketagihan membaca. Sejak itu setiap pulang sekolah kalau uang saku cukup saya beli koran atau tabloid sepak bola.
Sampai sekarang saya masih tetap ketagihan membaca koran. Walaupun era teknologi sekarang begitu pesat dengan mudahnya mengakses berita lewat “Media Online”. Tapi saya kadang kurang merasa puas membacanya. Karena faktor kurangnya referensi, atau paragraf berita yang kurang lengkap. Saya juga tidak tau mungkin karena selera dalam membaca dan melihat sebuah peristiwa yang berbeda-beda.
Sampai suatu kesempatan hobi menulis di media masa ini dimuat di salah satu media cetak di Jawa Timur. Yeay, senangnya bukan kepalang waktu itu berada senang karena saya dikenal banyak orang dan tulisan saya dibaca banyak orang. Sampai saya berburu koran tersebut dari daerah terminal Arjosari Kota Malang hingga Stasiun Kota Baru Kota Malang. Entah mengapa mainset saya jika mencari koran harus ada di dekat fasilitas-fasilitas publik.
Karena dalam benak saya koran akan dinikmati oleh khalayak umum di tempat-tempat ramai dan strategis. Saya berasumsi karena kabar yang menarik akan menyedot perhatian orang banyak terutama orang-orang yang berada pada lokasi keramaian. Usai membeli koran itu, hal yang pertama saya lihat adalah foto saya yang terpampang di halaman khusus reportase pembaca tersebut.
Awalnya saya enggan membaca tulisan saya, tapi lama-lama ada hasrat ingin membaca tulisan saya sendiri. Ternyata di tulisan saya tersebut ada beberapa kata yang telah diedit oleh redaktur koran tersebut. Barulah muncul rasa tertantang untuk terus menulis, dan keinginan untuk berbagi tulisan agar tulisan saya dibaca orang lain.
Disitulah proses dimulai, saya bertemu dengan orang-orang dan senior saya di kampus yang lebih dulu berkecimpung dengan dunia tulis menulis. Seperti saya merasa tulisan saya sudah bagus, lewat mereka saya akhirnya kembali menginjak bumi. Ternyata tulisan saya belum sempurna seutuhnya. (Bersambung)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Manajemen Pendidikan

MANAJEMEN PENDIDIKAN Bagus Rachmad Saputra Abstract This research aims to study the management of education in a comprehensive manner from the theory and practice include an understanding of the substance of the management of education ranging from : ( 1) Management Curriculum , ( 2) Management of Students , ( 3) Management of Teachers and Education , ( 4) Management Facility Education and Infrastructure , ( 5) Management of school and Community Relations , ( 6) Financial Management , ( 7) Office Management Education , and ( 8) Management Special Services as a source of reference in the management of schools to be more effective and efficient . Both this paper aims to provide scientific insights about the management of education or educational administration and educational management role in the management of the school as a micro unit in the national education system to support policy -based management school Keywords :

Cerita Tentang Taman Kota

                                                                      Ilustrasi/Pexels.com Di taman kota ini kita menghirup udara segar setiap pagi Tempat biasa kita meluangkan waktu berolahraga  Dari sekian wacana tentang gaya hidup sehat yang kita perbincangkan setiap hari Baru beberapa putaran, Engkau meminta untuk sejenak berhenti  Sejenak kita bertirahat di pinggir jalan taman  Dengan tubuh yang basah dengan peluh keringat  Sambil memandangi mereka yang masih berlari  dan burung merpati yang terbang kesana kemari  Rupanya hari ini, satu dari sekian wacana kita terpenuhi  Untung saja kota ini memiliki taman kota  Diantara laju pembangunan gedung-gedung tinggi yang pesat  Masih ada ruang bagi kita untuk sekedar berlari menikmati udara pagi  2018
PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM MANAJEMEN KONFLIK Bagus Rachmad Saputra Mahasiswa Jurusan Administrasi Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang Jalan Semarang 5 Kota Malang Email: bagusrachmad47@gmail.com Abstrak: Peran Kepala Sekolah sebagai pemimpin di sekolah sebagai pengambil keputusan dalam pengelolaan sekolah akan dihadapkan pada kondisi dan masalah dimana Kepala Sekolah harus mengambil keputusan yang terbaik dalam rangka pengelolaan sekolah agar efektif dan efisien. Persaingan antar individu sebagai komponen yang ada di sekolah tidak dapat dihindari karena setiap individu memiliki motivasi untuk bekerja semaksimal mungkin dan menjadi yang terbaik dalam aktifitas pengelolaan sekolah. Persaingan yang terjadi dapat menimbulkan konflik yang harus disikapi secara bijak oleh Kepala Sekolah sebagai seorang pemimpin di sekolah. Konflik juga dapat disebabkan oleh apa yang diharapkan oleh semua elemen yang ada di sekolah tidak sesuai dengan kenyataan